Browse By

Lagu di Mobil Zebra

Tuhan, ini aku jadikanlah ku alat-Mu
untuk memberitakan Injil-Mu
Tuhan, ini aku jadikanlah ku hamba-Mu
untuk melakukan Firman-Mu
Penuhi hidupku dengan Roh-Mu
agarku jadi saksi-Mu
Pakailah hidupku dan urapilah
untuk kemuliaan Nama-Mu

Lagu ini saya dengarkan di Radio Pelita Kasih pagi ini. Lagu sangat menyentuh dan merupakan lagu respon kita akan kebaikan Allah. Seiring lagu itu diperdengarkan, saya juga turut dan menyanyikan lagu itu.

Lagu di Mobil Zebra

Saat lagu itu diputar, pikiran saya teringat pada masa yang lalu. Belasan tahun lalu saat saya dan abang masih kecil, masih TK atau SD. Album Pdt. Ir. Niko khususnya lagu ini, dulu ada di dalam mobil Zebra kami. Setiap kami sekeluarga pergi, selalu saja lagu ini diputar. Karena sering mendengarkan, saya jadi terbiasa dan jadi hafal lagu tersebut.

Tapi setelah mobil Zebra kami dijual, maka sudah tidak pernah lagi kami mendengarkannya. Saya jadi lupa mengenai lagu tersebut. Tapi, Papa rupanya masih ingat. Papa sering sekali menyanyikan lagu tersebut apabila sedang berdoa dan membaca Alkitab bersama. Kami sering menyanyikan bersama lagu ini. Walaupun sudah agak sedikit-sedikit lupa syairnya. Tapi, Tuhan memampukan kami untuk bisa menyanyikannya.

Kenangan ini kembali mengingatkan saya akan betapa baiknya Tuhan Yesus itu. Terlalu baik buat kami sekeluarga. Walaupun dulu, mungkin kami mengalami banyak masalah dan persoalan hingga mobil kami dijual, tapi kami masih tetap merasakan kasih Tuhan dalam hidup ini. Kami masih bisa menyanyikan lagu yang dulu kami sering dengar di mobil Zebra kami. Dan, kami lebih bersyukur lagi kepada Tuhan, karena Tuhan tidak pernah berhenti menyertai dan memberkati kami. Kini, kami akhirnya juga bisa membeli mobil baru, semua hanya karena kasih karunia Tuhan Yesus saja.

Saya juga lebih bersyukur lagi, karena tulisan-tulisan dalam blog ini bisa terus mengingatkan saya kembali akan kejadian-kejadian masa lalu, bukti kasih pemeliharaan Allah bagi saya. Tetap terus baca artikel selanjutnya ya teman-teman.

Recommended for you

Leave a Reply

You have to agree to the comment policy.